Turki Hentikan Semua Hubungan Kerjasama dengan Israel


Setelah mengusir duta besar Israel Jum'at lalu (2/9), kini Pemerintah Turki membatalkan semua hubungan kerjasama dengan negara Zionis itu.

Perdana Menteri Turki Recep Tayyip Erdogan mengatakan, negaranya "memutus total" hubungan pertahanan dengan Israel, setelah menurunkan tingkat hubungan diplomatik dengan negara itu. Hubungan kerjasama yang lain juga dibatalkan menyusul "kebebalan" Israel yang tidak mau meminta maaf atas penyerangan terhadap kapal Mavi Marmara yang menewaskan 9 warga Turki, Mei tahun lalu.

"Hubungan dagang, militer, menyangkut industri pertahanan, kami hentikan," katanya kepada wartawan di Ankara, sebagaimana diberitakan BBC, Selasa (6/9).

"Kami telah mengambil beberapa langkah Dan kami bertekad untuk mempertahankan kebijakan yang kami ambil.. Mulai besok, kita akan menurunkan hubungan diplomatik kita dengan Israel sampai ke tingkat sekretaris kedua. Kami juga menghentikan hubungan komersial kami, hubungan militer dan industri pertahanan. Langkah kebijakan kami akan diikuti oleh sanksi yang lainnya", ujar Erdogan menyusul tidak diindahkannya tuntutan Turki agar Israel juga mencabut embargo terhadap Gaza.

Selama ini, Israel mendapatkan banyak keuntungan dari kerjasama dengan Turki, termasuk dari perjanjian kerjasama bilateral pariwisata yang ditandatangani di Yerusalem pada tanggal 1 Juni 1992.

Langkah terbaru Turki ini dinilai akan berpengaruh besar pada zionis, sebab Erdogan memutuskan untuk membatalkan semua perjanjian meliputi Perjanjian Perdagangan Bebas, Perjanjian kerjasama Komersial, Ekonomi, Industri, Teknis dan Ilmiah, Perjanjian Pencegahan Pajak Berganda, Kesepakatan Dorongan dan Perlindungan Investasi, Perjanjian tentang Bantuan Bea Administrasi, Kerjasama Komite Ekonomi Bersama Turki-Israel (JEC), Kerjasama Nota Jangka Pertama Turki-Israel JEC, Pertemuan Jangka Kedua Turki-Israel JEC, Pertemuan Jangka Ketiga Turki-Israel JEC, Kesepakatan Kerjasama Standardisasi dan Metrologi, Kerjasama Perjanjian standarisasi lembaga Turki-Israel. [AN/bsb]

Berita Islami :


Situs auto followers Twitter GRATIS tanpa SPAM! Klik mughunsa.blogspot.com. Dapatkan ribuan followers untuk akun Twitter Anda, cocok buat menaikan popularitas maupun menambah jualan online Anda!

0 Response to "Turki Hentikan Semua Hubungan Kerjasama dengan Israel"

Posting Komentar